Sunday, May 21, 2017

Ratusan Gay Di Klub Kelapa Gading Terjaring Polisi


Berita Terupdate ~ Pesta bertajut 'The Wild One' tersebut diselenggarakan di sebuah ruko di Kokan Permata Blok B 15-16 Kelapa Gading RT 15 / RA 03 Kelapa Gading Barat.Sebanyak 141 pria digerebek petugas gabungan Kepolisian Sektor Kelapa Gading dan Kepolisian Resor Jakarta Utara saat mengikuti pesta seks homoseksual.

Penggerebekan dilakukan Minggu (21/5/2017) sekitar pukul 19.30 WB, ratusan orang itu melakoni hubungan homoseksual di lantai 3, tempat fasilitas SPA berada.

Pesta homoseksual tersebut tidak diikuti secara cuma-cuma alias gratis, para peserta yang masuk ke acara tersebut diharuskan membayar Rp185 ribu per orang.
Dengan membayar uang masuk sebesar itu, mereka mendapatkan beberapa fasilitas di ruko berlantai tiga tersebut.



Ketika di lantai 3 terdapat fasilitas spa, lantai 1 ruko tersebut menyediakan fasilitas bagi mereka yang ingin melakukan olah raga fitnes. Namun, di lantai 2, terdapat fasilitas penari telanjang dengan penarinya yang berjumlah 4 orang.

Beberapa di antaranya adalah barang bukti berupa ceceran kondom, polisi juga menemukan tiket, rekaman kamera pengawas, fotokopi izin usaha, uang tip penari telanjang, kasur, iklan acara The Wild One, serta ponsel.



Ada empat orang yang ditangkap karena berperan sebagai penyedia usaha pornografi.
CDK (40) pemilik usaha, N (27) dan DPP (27) sebagai resepsionis, dan RA (28) petugas keamanan.
Polisi juga menangkap enam orang yang berperan sebagai penari telanjang dan gigolo.
Mereka adalah SA (29) penari, AS (41) dan SH (25) tamu berbuat homoseksual, BY (20), R (30) instruktur fitness, TT (28) perancang busana.

0 comments:

Post a Comment